TRAINING OF TRAINER



    Penyuluh Narkoba adalah ujung tombak upaya pencegahan penyalahgunaan Narkoba kepada masyarakat. Berangkat dari konsep tersebut, maka penyuluh Narkoba dituntut untuk senantiasa meningkatkan kinerjanya dibidang penyuluhan. Seharusnya penyuluh tidak hanya sebatas menyampaikan informasi ataupun sosialisasi kepada masyarakat saja. Ada tanggungjawab besar bagi penyuluh agar terjadi perubahan sikap positif yang diharapkan dari khalayak yang disuluhnya. penyuluh adalah penghubung antara masyarakat dengan fungsi kerja BNN lainnya dalam upaya pencegahan, pemberdayaan masyarakat, rehabilitasi penyalahguna Narkoba hingga jika dimungkinkan adalah upaya pemberantasan Narkoba. Berangkat dari fungsi UKM GANK PKM yaitu mempersiapkan mahasiswa kader anti narkoba sebagai perwujudan kebijakan dan strategi BNN dengan memberikan bekal ilmu pengetahuan dibidang narkoba, organisasi, dan kepemimpinan. Serta tujuan UKM GANK PKM yaitu meningkatkan mobilisasi simber daya manusia di kalangan mahasiswa untuk berperan aktif dalam P4GN dalam upaya mewujudkan kampus bebas narkoba. 

    Maka divisi Kaderisasi melaksanakan program kerja “Training Of Trainer” pada 06-07 Agustus 2022 dengan mengangkat tema "Melalui pelatihan dan pembinaan,bersama kita tingkatkan kemampuan,keterampilan,serta skill public speaking sebagia seorang penyuluh anti narkoba yg baik”. Tujuan utama dari program kerja ini adalah untuk melatih pengurus dalam hal berbicara di depan umum dan teknik penyuluhan sehingga dapat diterapkan dalam kegiatan penyuluhan. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari yaitu pada Sabtu, 06 Agustus 2022 dan Minggu, 07 Agustus 2022. Pada hari sabtu dilakukan pembukaan yang dilakutkan dengan membaca ayat suci al-quran, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan MARS Poltekkes Makassar, laporan ketua panitia, sambutan- sambutan dan penutupan dengan membaca doa. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak dengan mengundang Ibu Zaenab, S.KM., M.Kes selaku Pembina UKM GANK PKM, MPO UKM GANK PKM, Demisioner UKM GANK PKM, Badan Perwakilan Mahasiswa Poltekkes Makassar, dan BEM Poltekkes Makassar. Peserta dari kegiatan ini adalah Pengurus UKM GANK PKM periode 2022-2023. Kegiatan ini dimulai dengan pemberian materi mengenai “Teknik Publik Speaking” yang dibawakan oleh pemateri Rendy Saputra, kemudian dilanjutkan dengan praktik public speaking. 


DOKUMENTASI KEGIATAN

[Pembukaan Oleh Mc]

 [Pembacaan Ayat Suci Al-qur'an]

[Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya]

[Menyanyikan Lagu Mars Poltekkes Kemenkes Makassar]

[Sambutan Oleh Ketua Panitia]

[Sambutan Oleh Ketua Umum UKM GANK PKM Periode 2022-2023]

[Sambutan Oleh Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa Periode 2022-2023]


[Sambutan Oleh Badan Perwakilan Mahasiswa Periode 2022-2023]

[Pembacaan Doa]

[Materi 1'' Teknik Public Speaking'' Oleh Kakanda Rendy  Saputra]

SIMULASI PUBLIK SPEAKING



[Materi 2 ''Teknik Penyuluhan ''Oleh Kakanda Surya Sulistiawati S.Psi]

SIMULASI TEKNIK PENYULUHAN










































Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti Logo UKM GANK PKM

𝐒𝐓𝐑𝐔𝐊𝐓𝐔𝐑 𝐊𝐄𝐏𝐄𝐍𝐆𝐔𝐑𝐔𝐒𝐀𝐍 𝐔𝐊𝐌 𝐆𝐀𝐍𝐊 𝐏𝐊𝐌 𝐓𝐀𝐇𝐔𝐍 𝟐𝟎𝟐𝟒

PERINGATAN HARI ANTI NARKOTIKA INTERNASIONAL 2023