PENYULUHAN KAMPUS 2021

PROGRAM KERJA PENYULUHAN KAMPUS UKM GANK PKM 2021
Narkoba merupakan singkatan dari Narkotika, Psikotropika dan Bahan Adiktif lainnya. Terminologi narkoba familiar digunakan oleh aparat penegak hukum; seperti polisi (termasuk didalamnya Badan Narkotika Nasional), jaksa, hakim dan petugas Pemasyarakatan. Selain narkoba, sebutan lainyang menunjuk pada ketiga zat tersebut adalah Narkoba yaitu Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif. Istilah Narkoba biasanya lebih banyak dipakai oleh para praktisi kesehatan dan rehabilitasi. Akan tetapi pada intinya pemaknaan dari kedua istilah tersebut tetap merujuk pada tiga jenis zat yang sama tadi. Di Indonesia, pencandu narkoba ini perkembangannya semakin pesat. Para pencandu narkoba itu pada umumnya berusia antara 11 sampai 24 tahun. Artinya usia tersebut ialah usia produktif atau usia pelajar.Pada awalnya, pelajar yang mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan perkenalannya dengan rokok. Karena kebiasaan merokok ini sepertinya sudah menjadi hal yang wajar di kalangan pelajar saat ini. Dari kebiasaan inilah, pergaulan terus meningkat, apalagi ketika pelajar tersebut bergabung ke dalam lingkungan orang-orang yang sudah menjadi pencandu narkoba. Awalnya mencoba, lalu kemudian mengalami ketergantungan. Melalui eksistensi seorang mahasiswa dapat dilihat dalam keikutsertaannya pada kaum yang terpelajar dan berintelektual. Mahasiswa memiliki begitu banyak potensi yang terdapat dalam diri mereka yang tidak ditemukan pada generasi sebelumnya. Mahasiswa mampu memikirkan jauh ke depan mengenai tantangan yang akan menjadi hambatan kemajuan dirinya dan juga bangsanya, tapi mereka tidak menyerah untuk menghadapinya. Berdasarkan hal tersebut UKM GANK PKM memiliki Program Kerja tahunan dari divisi preventif yaitu Penyuluhan Kampus dengan target Mahasiswa Baru dari 8 jurusan Poltekkes Kemenkes Makassar. Kegiatan ini merupakan upaya pendekatan kepada mahasiswa(i) Poltekkes Kemenkes Makassar mengenai bahaya penyalagunaan dan pengedaran gelap narkoba, yang didalamnya terdapat penjelasan dan pemahaman bagi para pemuda akan bahaya narkoba, serta bertujuan untuk memperbaiki moral pemuda masa kini agar tidak terjerumus pada jurang gelap narkoba sehingga dapat menjadi calon pemimpin masa depan, penerus perjuangan bangsa, dan merupakan kader penggerak bangsa atau agent of change yang berakhlak mulia. Untuk itu sebagai bentuk laporan pertanggung jawaban kami, dengan ini kami lampirkan laporan kegiatan Penyuluhan Kampus yang telah dilaksanakan selama 2 hari pada Sabtu, 21 Agustus 2021 dan Minggu, 22 Agustus 2021 secara online melalui Zoom Meeting. Tema yang diangkat pada kegiatan ini adalah “Optimalisasi Peran Mahasiswa Sebagai Generasi Anti Narkoba di Era Pandemi Covid-19 (We Stop, We Share, We Care)”. Kegiatan ini dibuka oleh masing-masing HMJ dari setiap jurusan di Poltekkes Kemenkes Makassar yang menjadi wadah bagi UKM GANK PKM dalam menyelenggarkan kegiatan yang tertuju kepada Mahasiswa Baru. Kemudian diambil alih oleh moderator yang memandu acara sekaligus membacakan tata tertib bagi seluruh peserta dalam room. Selanjutnya memasuki materi pertama yaitu Dampak Negatif Penyalahgunaan Narkoba dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dimana pertanyaan dipilih oleh moderator melalui link pertanyaan yang sudah diisi oleh peserta kemudian pemateri pertama memberikan closing steatmentnya. Sebelum memasuk materi selanjutnya, dilakukan Ice breaking terlebih dahulu dengan memberikan clue kepada peserta untuk melatih kreativitas berpikir dan menghilangkan kebosanan peserta. Setelah itu dilanjutkan dengan materi kedua yaitu Peran Mahasiswa Dalam P4GN Di Masa Pandemi Covid-19 kemudian sesi tanya jawab juga pemberian closing steatment. Pada akhir acara diberikan kesempatan kepada peserta yang berani mengemukakan kesimpulan mengenai 2 materi yang sudah disampaikan. Kemudian kegiatan di room zoom ditutup kembali oleh pihak HMJ dari masing-masing jurusan. Berlanjut ke grup WA, peserta diarahkan untuk mengisi kuis sebagai bahan evaluasi peserta dan juga form penilaian.Dokumentasi kegiatan
Jurusan Keperawatan Gigi
Jurusan Kesehatan lingkungan
Jurusan Kebidanan
Jurusan Farmasi
Jurusan Teknologi Laboratorium Medis
Jurusan Fisioterapi
Jurusan Keperawatan
Jurusan Gizi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti Logo UKM GANK PKM

PERINGATAN HARI ANTI NARKOTIKA INTERNASIONAL 2023

BAZAR UKM GANK PKM PERIODE 2023-2024